type='html'>
Manfaat buah banyak dicari karena sangat baik untuk tubuh kita. Buah-buahan banyak kita temukan disekitar kita dan tidak sudah untuk mendapatkannya. Dengan harga yang relatif terjangkau, sepertinya kita bisa mengkonsumsi buah-buahan setiap hari sebagai makanan penutup atau sebagai camilan untuk mengganjal perut. Dengan mengkonsumsi setiap hari, kita bisa mendapatkan manfaat buah-buahan secara maksimal.
Untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan bugar, kita wajib mengkonsumsi buah-buahan. Karena buah mengandung mineral, vitamin, dan gizi tinggi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, buah-buahan juga mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas dalam tubuh. Kandungan serat dan air yang terdapat dalam buah-buahan membuat perut kita menjadi kenyang, sehingga dapat digunakan sebagai program diet sekaligus menyehatkan tubuh.
Jika kita membicarakan tentang manfaat buah, tentu saja tidak bisa terlepas dari sayuran. Karena sayuran merupakan sumber serat, vitamin (vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin D dan vitamin E) dan mineral yang sangat baik untuk tubuh kita. Selain itu, sayuran juga rendah lemak dan rendah kalori. Buah-buahan dan sayuran merupakan sinergi yang tidak bisa dipisahkan. Dari sebuah penelitian menyebutkan bahwa, antioksidan yang terdapat dalam buah dan sayur akan lebih optimal jika mereka dikonsumsi secara bersama-sama. Jadi buah dan sayur merupakan makanan wajib dalam menu harian kita.
Untuk mendapatkan manfaat buah secara maksimal, Anda bisa mengkonsumsi 3-5 porsi buah setiap hari. Ini merupakan saran dari pedoman umum gizi seimbang Departemen Kesehatan RI yang saya kutip dari okezone.
Jika kita membicarakan tentang manfaat buah, tentu saja tidak bisa terlepas dari sayuran. Karena sayuran merupakan sumber serat, vitamin (vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin D dan vitamin E) dan mineral yang sangat baik untuk tubuh kita. Selain itu, sayuran juga rendah lemak dan rendah kalori. Buah-buahan dan sayuran merupakan sinergi yang tidak bisa dipisahkan. Dari sebuah penelitian menyebutkan bahwa, antioksidan yang terdapat dalam buah dan sayur akan lebih optimal jika mereka dikonsumsi secara bersama-sama. Jadi buah dan sayur merupakan makanan wajib dalam menu harian kita.
Untuk mendapatkan manfaat buah secara maksimal, Anda bisa mengkonsumsi 3-5 porsi buah setiap hari. Ini merupakan saran dari pedoman umum gizi seimbang Departemen Kesehatan RI yang saya kutip dari okezone.