type='html'>
Sobat, hal-hal yang harus diperhatikan agar kita terhindar dari Diare adalah mengetahui penyebabnya. Berikut ini kami akan coba jelaskan apa saja yang menyebabkan terjadinya penyakit Diare.
Penyebab Diare adalah infeksi virus, kuman-kuman patogen dan apatogen seperti shigella, salmonela, E. Coli, golongan vibrio, B. Cereus, clostridium perfarings, stapylococus aureus. Akibat masuknya mikroorganisme hidup ke dalam usus setelah berhasil melewati rintangan asam lambung, mikroorganisme tersebut berkembang biak, kemudian mengeluarkan toksin dan akibat toksin tersebut terjadi hipersekresi yang selanjutnya akan menimbulkan Diare.
Selain infeksi, Diare juga bisa disebabkan karena comperastaltik usus halus, yaitu gangguan yang disebabkan bahan-bahan kimia makanan misalnya keracunan makanan, makanan yang pedas, terlalau asam. Faktor makanan harus diperhatikan tingkat kebersihannya. Cuci tangan sebelum makan dapat menghidari terjadinya Diare.
Diare juga dapat terjadi karena gangguan psikis (ketakutan, gugup), gangguan saraf, hawa dingin, dan alergi.
Sedangkan Penyebab Diare pada anak karena infeksi bakteri, infeksi virus (enteovirus, polimyelitis, virus echo coxsackie), infeksi parasit seperti cacing (ascaris, trichuris, oxyuris, strongxloides), dan jamur (canida albicous).
Semoga setelah mengetahui Penyebab Diare, kita bisa lebih waspada dan menjaga kesehatan lingkungan. Mari hidup sehat!